Minggu, 15 Februari 2015

Wisata Bersejarah, Gunung Kawi




Saat anda berlibur ke tempat wisata di Ubud, banyak hal yang dapat anda lakukan. Sepertirafting di Ubud, menonton tari kecak di Ubud dan masih banyak lagi yang lainnya. Bagi yang menyukai wisata ke tempat purbakala di Ubud, pura Gunung Kawi Bali, salah satu tempat wisata di Bali yang wajib dikunjungi.
Sebelum kami menuliskan hal yang menarik di Gunung Kawi Bali, ada baiknya kami menuliskan sedikit tentang sejarah Gunung Kawi Bali. Gunung Kawi merupakan salah satu cagar budaya dan objek wisata di Bali. Bangunan di Gunung Kawi Bali, merupakan bangunan candi yang di bangun pada abad ke 11. Lokasinya berada di didekat sungai Pakerisan, di wilayahTampak Siring yang berada di timur laut tempat wisata Ubud.


Di Gunung Kawi, terdapat candi yang dipahat di tebing batu di ketinggian 7 meter dengan jumlah 10 candi. Dulunya fungsi dari candi ini adalah tempat untuk pemujaan raja Udayana. Penafsiran akan fungsi candi ini, berdasarkan sebuah prasasti yang di temukan di tempat wisata ini. Terdapat tiga kelompok candi di tempat wisata Gunung Kawi, yaitu kelompok candi Lima. Disebut candi lima, karena terdapat lima candi terpahat di tebing bagian timur dan kelima candi menghadap ke barat. Candi Lima didedikasikan untuk raja Udayana dan Anak Wungsu beserta keluarganya. Kelompok yang kedua bernama candi empat, letaknya di bagian barat dari tempat wisata Gunung Kawi. Candi empat didedikasikan untuk selir dari Anak Wungsu. Sedangkan di bagian barat daya terdapat 1 candi atau candi yang kesepuluh. Candi yang ke sepuluh ini di dedikasikan untuk perdana menteri yang menjabad pada pemeritahan Anak Wungsu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar