Keberadaan Taman Nusa di Kabupaten Gianyar
memiliki posisi penting dalam peta kepariwisataan di Bali, tempat ini
menyajikan miniatur bangunan rumah adat yang ada, dari seluruh provinsi yang
ada di Indonesia, berada di atas lahan 15 hektar di Br. Blahpane, desa Sidan,
Gianyar. Setidaknya ada 60 buah rumah adat (rumah tradisional) dari segala
pelosok bumi nusantara dapat kita temukan di sini, ada sekitar 60 rumah adat
dari 33 provinsi yang ada, pengunjung juga bisa menikmati goa prasejarah pada
era kehidupan primitif, kemudian masa perunggu, replika candi Borobudur yang
legendaris, yang dibuat menyerupai bentuk aslinya di Magelang, replika patung
Gajah Mada yang terkenal dengan sumpah palapanya, museum budaya, museum batik,
museum wayang, pusat penelitian budaya, perpustakaan, sanggar seni dan
auditorium. Taman ini hampir mirip dengan taman mininya Jakarta.
Pembangunan Taman Nusa ini digagas oleh
Santosa Senangsyah, taman budaya ini selain diharapkan menjadi objek wisata di Bali yang
pantas dikunjungi juga memberikan unsur-unsur edukasi, yang bisa menghadirkan
pengetahuan yang menyeluruh tentang berbagai budaya di Nusantara dengan
perpaduan alam Bali yang indah, dan memiliki budaya tradisional yang kental dan
karakter yang kuat, bisa dikatakan juga taman ini sebagai sarana pelestarian
budaya yang terus tergerus oleh transisi jaman, konsep-konsep pembangunan
secara tradisional mulai dipinggirkan. Tempat ini disajikan dengan konsep dan
gaya yang menarik dan interaktif, sehingga pengunjung mendapatkan kepuasaan
selama berada di kawasan ini.
Pembangunan
wahana ini mempunya konsep penyatuan budaya dengan alam, dengan tebing sungai
Melangit, pengunjung bisa menyusurinya melihat alam indah dan subur dengan
balutan tradisional dari berbagai budaya Nusantara, hamparan sawah dan sungai
yang masih asri, tentu suguhan dan memberikan sensasi tersendiri yang berbeda
dari tempat lainnya di Bali. Jika memang anda mencintai budaya Nusantara yang
sedang melakukan perjalanantour , ataupun sewa mobil minta
pemandu ataupun supir anda untuk berkunjung ke objek wisata ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar