Sabtu, 07 Februari 2015

Pasar Kumbasari, Pasar Terbesar Di Bali


Pasar Badung merupakan slah satu pasar tradisional di Bali, khususnya di Denpasar yang menjadi tempat yang banyak dikunjungi oleh kalangan turis domestik maupun asing. Di pasar ini berbagai macam kebutuhan dijual baik itu kebutuhan pokok masyarakat Denpasar, makanan tradisional yang berciri khas, barang-barang seni khas Bali dan lain sebagainya. Ketika berkunjung ke Bali, Anda sebaiknya menyempatkan diri untuk berkunjung kesini.
Pasar ini banyak dikunjungi oleh para wisatawan, dimana disamping mereka bisa menyaksikan proses jual beli secara langsung dari pedagang kepada pembeli yang masih dilakukan secara tradisional karena adanya proses tawar-menawar, juga adanya tenagasuun (membawa barang dagangan yang sudah dibeli), mereka juga bisa sekalian menikmati aneka sajian kuliner tradisional dan membeli aneka barang kerajinan yang menjadi ciri khas Bali untuk dijadikan oleh-oleh.
Pasar Badung ini menjual aneka macam barang seperti aneka bahan makanan, kerajinan tangan, tekstil, maupun untuk keperluan upacara adat/ keagamaan. Diseberangnya terdapat Pasar Kumbasari yang juga menyediakan aneka macam kebutuhan sehari-hari di lantai dasarnya, kemudian di lantai atasnya terdapat art shopyang menjual aneka jenis kerajinan yang terbuat dari kayu sampai bahan tenunan danm lukisan serta cinderamata lainnya. 
Pasar Badung memiliki waktu operasional setiap hari dimana buka dari pagi dini hari hingga larut malam. Bahkan dapat dibilang bahwa pasar ini tidak pernah sepi akan pengunjung karena waktu operasional hampir mencapai 24 jam sehari. Dimalam harinya kawasan kedua pasar tersebut kerap digelar pasar malam atau pasar senggol yang menjual berbagai barang dengan harga yang relatif miring atau terjangkau.

Lokasi
Pasar Badung berada di Jalan Gajah Mada, kira-kira 1 km ke arah Barat Patung Catur Muka, di pusat Kota Denpasar, Bali– Indoneisa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar